dekor ruang tamu

Tips dan Trik Dekorasi Ruang Tamu Minimalis

Ruang tamu adalah salah satu bagian rumah yang perlu ditata dengan baik. Selain demi kenyamanan keluarga sendiri, menyusun ruang tamu dengan serasi juga bisa meninggalkan kesan baik bagi siapapun yang datang berkunjung. Bagi rumah berukuran minimalis, ruang tamu juga memiliki fungsi sebagai ruang keluarga. Anda bisa menghabiskan banyak waktu di ruang tamu, seperti mengobrol bersama keluarga, membaca buku dan berbagai aktivitas lainnya. Untuk menjaga kenyamanan ruang tamu, Anda perlu dekor ruang tamu dengan memperhatikan perabotan dan interior yang ada.

Dengan ukuran yang tidak begitu luas, Anda dapat melakukan dekor ruang tamu dengan konsep minimalis. Ruang tamu berukuran terbatas tentu bukan masalah apabila Anda mampu mensiasati dan menatanya dengan tepat. Dengan dekor ruang tamu yang tepat, ruang tamu minimalis akan memberi kenyamanan dan membuat semua orang di dalamnya merasa betah. Berikut tips dekor ruang tamu minimalis yang mungkin cocok diterapkan pada hunian Anda.

Gunakan Cat Tembok dengan Warna Terang 

dekor ruang tamu

Salah satu ide dekorasi ruang tamu minimalis agar terkesan lapang adalah menyiasatinya dengan memberi warna cerah pada dinding. Anda bisa menggunakan warna putih, krem dan warna-warna netral yang terang merupakan cara yang tepat karena dapat memberi kesan yang bersih dan lapang. Warna terang akan mudah dikombinasikan dengan warna-warna ceria yang berani sebagai pemanis ruangan agar terlihat hidup dan tidak membosankan.

Sesuaikan Ukuran Sofa dengan Luas Ruang Tamu

Memiliki sofa di ruangan berukuran besar terkadang dianggap menjadi suatu masalah karena dianggap membutuhkan ruang yang agak luas. Padahal dengan pemilihan bentuk dan warna sofa yang tepat, ruang tamu Anda akan tetap terlihat proporsional. Pilih sofa yang berukuran pas serta padu padankan dengan meja tamu dan lampu yang mempunyai tampilan ringan untuk memberikan kesan lega dan lapang.

Gunakan Perabot Multifungsi

dekor ruang tamu

Perabot multifungsi merupakan solusi praktis untuk menyiasati ruang tamu minimalis yang berukuran tidak terlalu luas. Gunakan rak penyimpanan yang berdesain ringan dan sederhana yang sekaligus bisa berfungsi sebagai penyekat antar ruangan.

Memperhatikan Penempatan Furniture

dekor ruang tamu

Furniture harus diperhatikan tata letaknya, Hal ini bertujuan untuk memberikan ruang yang nyaman pada ruang tamu minimalis. Untuk mempercantik ruang tamu, Anda bisa menaruh berbagai aksesoris pada rak.  Susun yang rapi sehingga bisa memberi kesan yang lapang.

Ruang Tamu Tanpa Kursi

Untuk ruang tamu yang berukuran kecil, Anda bisa mengganti kursi dengan bean bag atau permadani. Meskipun akan terasa seperti lesehan, namun dengan menggunakan permadani atau karpet yang memberikan kesan mewah. Penambahan bean bag akan memberi kesan cozy dan unik pada tamu yang datang.

Cermin untuk Memberikan Efek Tampilan Luas

Penggunaan cermin di ruang tamu mampu memberikan efek ilusi. Ruang tamu Anda akan terkesan luas karena pantulannya. Sebaiknya, cermin Anda pasang pada bagian dinding yang menghadap cahaya agar efek pantulannya bisa lebih maksimal. Sesuaikan model cermin yang akan Anda gunakan dengan model ruang tamu Anda secara keseluruhan agar terlihat selaras.

Itulah beberapa tips yang bisa Anda terapkan pada dekor ruang tamu Anda. Dekorasi ruang tamu sangat penting untuk mendukung gaya ruangan pada hunian Anda.

Anda dapat menemukan jasa desain interior rumah terbaik di Sejasa, mulai dari ruang tamu, kamar, dapur, atau bahkan untuk seisi bangunan rumah. Anda bisa pesan  melalui website sejasa.com dan aplikasi Sejasa, yang dapat diunduh di Google Play Store dan App Store secara gratis! Pesan jasanya, dan Anda bisa berkonsultasi dengan interior designer Sejasa mengenai detailnya.

Share This Article!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *