banjir

8 Langkah Membersihkan Rumah Pasca Banjir dengan Benar

Membersihkan rumah pasca banjir merupakan kegiatan yang merepotkan. Namun, dengan tips dari Sejasa berikut ini, Anda dapat membersihkan rumah secara aman dan efektif, peluang timbulnya penyakit berkurang, dan rumah akan nyaman untuk dihuni kembali.

Banjir mengandung kotoran, sumber penyakit, bahkan benda tajam yang dapat melukai Anda. Sebelum memulai aktivitas bersih-bersih, gunakan alat pelindung diri untuk meminimalisir risiko terluka atau alergi. Siapkan perlengkapan di bawah ini.

Alat dan bahan membersihkan rumah pasca banjir

  • Masker N95
  • Kacamata goggle 
  • Sepatu bot
  • Sarung tangan karet 
  • Ember
  • Cairan bleach atau pemutih
  • Sekop
  • Penggaruk
  • Kantong sampah
  • Pisau lipat
  • Moisture meter (opsional)

Kenakan masker N95, goggle, sarung tangan, dan sepatu bot sebelum masuk dan membersihkan rumah pasca banjir. Bila perlu, pakai pakaian serba panjang. Hal lain yang perlu Anda lakukan sebelum mulai bersih-bersih yaitu:

  • Mematikan listrik dan gas sebelum membereskan rumah. 
  • Periksa fondasi rumah untuk memastikan adanya kerusakan dan keretakan. 
  • Instalasi listrik perlu diperiksa apakah masih berfungsi dengan baik. Oleh karena itu, segera panggil teknisi listrik.
  • Siapkan kotak P3K. 
  • Minum hanya dari air dalam kemasan atau dari sumber air yang tidak kena banjir.

Jika sudah memiliki alat dan melakukan beberapa tips di atas, saatnya mulai membersihkan rumah.

8 Langkah membersihkan rumah pasca banjir surut

Keringkan area rumah secara menyeluruh 

kipas angin yang seringkali digunakan untuk mengeringkan area rumah serta menyejukkan ruangan
Vision Source

Keringkan rumah sebelum melakukan yang aktivitas lainnya. Menunda pengeringan justru memperparah kerusakan akibat banjir. Setelah suatu area basah/lembap lebih dari 48 jam, jamur akan mulai tumbuh di situ.

Ketika sudah tidak ada genangan air dan cukup aman (menurut teknisi listrik), Anda bisa menggunakan alat elektronik untuk mempercepat proses pengeringan rumah. Anda dapat menyalakan kipas angin, exhaust fan, AC, dehumidifier, dan lainnya. 

Seperti biasa, jika menggunakan AC atau dehumidifier maka jendela harus ditutup. Namun, bila belum memungkinkan menggunakan energi listrik, buka jendela dan pintu agar sirkulasi udara lancar.

Pengeringan yang maksimal berguna saat Anda melakukan perbaikan rumah nantinya.

Pilih dan pilah barang untuk dibuang atau dipakai lagi

Barang-barang yang sudah terendam banjir tidak semuanya bisa diselamatkan. Apalagi kalau benda itu bisa menyerap banyak air, seperti kasur, bantal, atau sofa kain, dapat berisiko jadi tempat tumbuhnya jamur. Bawa ke tempat pembuangan kalau barang tersebut sulit dibersihkan, dikeringkan, dan sudah terendam air selama 24-48 jam.

Alat elektronik seperti mesin cuci atau kulkas yang terendam banjir sebaiknya jangan dipakai lagi. Namun, jika memang tidak memungkinkan, jangan langsung dinyalakan juga.

Periksa kondisinya terlebih dahulu dengan memanggil teknisi servis mesin cuci maupun jasa servis kulkas

Perabotan kayu yang sempat kena banjir mungkin masih bisa diselamatkan. Akan tetapi, tergantung ketinggian air dan berapa lama mebel terendam. Jika ada indikasi pelapukan, jangan ragu membuangnya.

Untungnya, jamur tidak bisa berkembang biak di permukaan kaca, keramik, logam, dan plastik keras. Jadi, Anda bisa mencucinya seperti biasa. Jangan lupa sanitasi mereka sebelum digunakan kembali. 

Apabila Anda menemukan tanda-tanda tumbuhnya jamur, semprotkan atau siram campuran air 1 galon dan 1 cup cairan pemutih ke permukaan itu. Sedangkan untuk disinfeksi perabotan yang tidak berpori, seperti logam, gunakan rasio air 5 galon dan 1 cup cairan pemutih. Lakukan setelah dicuci bersih dan dianginkan hingga kering.

Cari tempat untuk menjemur barang

pakaian putih yang dijemur pada sebuah tali jemuran
Freepik

Setelah menentukan barang yang bisa diselamatkan, keluarkan perabotan yang besar maupun kecil sampai proses pembersihan selesai. Sediakan tempat untuk menjemur, bisa di halaman rumah, rooftop, atau mana saja asal mampu menerima cahaya matahari secara maksimal.

Keluarkan lantai yang rusak

lantai yang rusak karena air
Ultimate Floor Sanding

Kotoran dan endapan lumpur bisa menumpuk di dasar lantai tanpa Anda sadari. Bagian itu berpotensi menjadi tempat tumbuhnya jamur dan penumpukan bakteri. Apabila tidak cepat ditangani, maka dasar lantai bakal rusak.

Lantai yang dilapisi karpet tidak akan tertolong jika sudah kebanjiran. Begitu pula dengan lantai vinyl, kayu, keramik, dan laminasi. Oleh sebab itu, mereka harus dirobek dan dibuang setelah kena rendaman banjir.

Jika Anda tidak bisa melakukannya sendiri, gunakan jasa pertukangan untuk membantu menyelesaikan pekerjaan ini. Minta rekomendasi cara penanganan lantai yang tepat sesuai material yang Anda gunakan. 

Setelah lantainya beres, pastikan ia sudah dibersihkan dan dikeringkan sebelum memasang lantai yang baru. Mungkin pemasangan lantai ini tidak bisa dilakukan 1-2 hari setelah banjir surut. Kemungkinan Anda butuh waktu beberapa minggu untuk mencapai tingkat kelembapan yang tepat.

Bagaimana cara mengetahuinya? Gunakan moisture meter. Moisture meter adalah alat untuk mengukur kadar air atau tingkat kelembapan suatu benda. Satuannya adalah Moisture Content (MC). Tingkat kelembapan dasar lantai yang baik untuk pemasangan adalah 16% MC. Khusus pemasangan lantai kayu, persentasenya berada di angka 13% atau di bawahnya.

Kalau masih belum yakin, konsultasikan dengan jasa tukang atau kontraktor bangunan berpengalaman menangani lantai yang kebanjiran.

Periksa plafon dan dinding 

dinding basah lembap gelembung cat membersihkan rumah pasca banjir
Yorkshire Times

Meskipun letaknya cukup tinggi dan ketinggian banjir tidak mencapainya, plafon bisa menyerap air dari rembesan di dinding. Langit-langit menjadi lembap sehingga dapat merosot dan ambruk bila sudah sangat parah. Inspeksi plafon di awal dan gunakan jasa profesional bila perlu.

Banjir membawa air yang mengandung kotoran sehingga menimbulkan gelembung cat dan dinding jadi lunak. Misal sudah lewat beberapa hari, periksa lagi tingkat kelembapannya dengan moisture meter. Tingkat kelembapan dinding kayu yang baik berada di antara 6-10%, sedangkan dinding bata, beton, dan drywall harus kurang dari 1% MC.

Apabila hasilnya bagus, Anda dapat mengaplikasikan primer dinding berbahan alkohol atau minyak lalu cat ulang.

Kalau dindingnya sudah terdampak hampir setengah dari luas total, lakukan pembongkaran. Khusus untuk drywall, congkel sedikit dengan pisau lipat dan pukul di titik itu. Bila ternyata sekatnya lembap, singkirkan juga bagian itu.

Jangan terburu-buru menambal dinding kalau kondisinya belum kering benar atau hasilnya tidak akan awet.

Bersihkan semua permukaan sampai tuntas

seseorang sedang mengepel lantai sekaligus membersihkan rumah pasca banjir
Freepik

Bersihkan endapan lumpur, genangan air, dan kotoran yang ada di semua permukaan dalam rumah. Gunakan pembersih khusus sesuai material, setelah itu lap dengan disinfektan. 

Gunakan sekop untuk membuang lumpur dan masukkan ke dalam wadah sampah. Saat kantong sudah terisi setengah, segera buang agar Anda tidak keberatan saat mengangkatnya. Kalau ada lumpur dan kotoran yang menempel di dinding, siram dulu lalu dipel atau vakum.

Jangan asal mencampurkan pembersih satu dengan yang lain, misalnya menuang disinfektan dan sabun secara bersamaan. Ini dapat menimbulkan reaksi kimia yang berbahaya. Sebaiknya, pakai secara bertahap dan baca instruksi pemakaian sebelum menggunakannya.

Apabila kegiatan ini terasa memberatkan, dapatkan bantuan dari jasa bersih-bersih rumah terpercaya.

Jaga kelancaran sirkulasi udara

Setelah ruangan selesai dibersihkan, tetap buka pintu dan jendela Anda. Jika memungkinkan, nyalakan kipas angin agar sirkulasi udara semakin lancar. Selanjutnya, Anda bisa memindahkan perabotan yang dijemur ke dalam rumah.

Catatan tambahan:

  • Kalau Anda punya sumur di rumah, sebaiknya lakukan disinfeksi.
  • Sering-sering mencuci tangan dan membersihkan wajah dengan sabun.

Memperbaiki kerusakan akibat banjir

jasa tukang sedang memperbaiki dan melakukan pemasangan kayu
 Bidvine from Pexels

Ternyata ada beberapa bagian yang perlu perbaikan usai dilanda banjir. Dalam kondisi rumah sudah bersih, steril, dan kering, Anda dapat memulai perbaikan rumah. Pesan jasa pertukangan untuk mengecek rumah secara lebih detail. Konsultasi dan minta rekomendasi tukang atau kontraktor tentang material yang tahan banjir.

Membersihkan rumah usai banjir melanda bukan hal enteng. Banyak bagian yang harus dibersihkan bahkan diperbaiki. Namun, apabila Anda merasa keberatan menyelesaikan semua pekerjaan ini, Sejasa punya beragam layanan yang dapat membantu Anda. Dari jasa pertukangan hingga jasa membersihkan rumah, semuanya ada dan bisa dipesan kapan saja.

layanan pertukangan Sejasa dapat menjadi solusi kebutuhan perbaikan rumah
Share This Article!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *