seseorang sedang dipijat punggungnya oleh terapis

Ini 5 Manfaat Pijat untuk Kesehatan Kulit

Kulit merupakan bagian dari tubuh yang sangat bernilai. Memiliki kulit yang cantik, indah, dan terawat menjadi suatu hal yang didambakan setiap orang. Selain menggunakan berbagai produk dan perawatan, Anda dapat meningkatkan kesehatan kulit dengan terapi pijat. Tim Sejasa telah merangkum informasi manfaat pijat untuk kesehatan kulit.

Melembabkan Kulit

Pijat mampu membantu mengurangi ketegangan pada kulit dan menghubungkan jaringan untuk memperlancar peredaran darah. Permukaan tubuh yang diberi pijatan akan membuat pelebaran pada kapiler, sehingga mampu membuat kulit lebih sehat . Selain itu, tekstur kulit akan terasa lebih lembut dan kenyal karena adanya peningkatan sirkulasi, nutrisi, dan hidrasi pada kulit. Hal inilah yang meregenerasi kulit sehingga bisa mempertahankan kelembaban dengan mudah dan mengganti sel kulit lama dengan sel kulit baru. 

Eksfoliasi Kulit 

Melakukan terapi pijat secara teratur mampu mengurangi akumulasi sel kulit mati di permukaan kulit. Pijat membantu produksi kelenjar kulit, membuat kulit Anda berkeringat dan menghilangkan kotoran. Gesekan dan gerakan pijatan dapat mendorong minyak yang menumpuk keluar dan menjauh dari pori-pori yang memungkinkan unsur-unsur yang tidak sehat dalam darah dikeluarkan. Nutrisi dan kelembapan dari lotion pijat kemudian dapat lebih mudah diserap, sehingga membantu kulit terlihat lebih sehat.

Membantu Mengurangi Jaringan Bekas Luka

Orang yang setelah operasi umumnya kulit akan sembuh dengan jaringan bekas luka yang terbentuk di atas jaringan. Dengan melakukan pijatan, dapat menyelaraskan kembali jaringan bekas luka agar sesuai dengan kontur kulit dan serat jaringan. Ini akan memungkinkan bekas lukas bergabung rapi dengan jaringan kulit di sekitarnya. Apabila Anda mendapat pijatan selama tahap pemulihan, ini bisa mempercepat penyembuhan dan mengurangi rasa sakit hingga gatal.

Awet Muda

Disaat stres, seseorang akan cenderung panik bahkan depresi. Hal ini berdampak buruk untuk kesehatan kulit. Jika terus melakukan pose wajah yang membuat stres, maka kerutan akan berkembang di sepanjang otot yang berkontraksi. 

Pijat dapat melepaskan ketegangan, mengendurkan otor, serta mengurangi munculnya kerutan. Tak hanya itu, peningkatan aliran darah membantu regenerasi sel, kulit jadi lebih tahan terhadap infeksi dan penyakit lainnya, kulit jadi lebih halus dan terlihat awet muda.

Mengencangkan Kulit

Untuk Anda yang sedang dalam fase pasca kehamilan dan penurunan berat badan, terapi pijat bisa membantu proses regenerasi kulit. Dengan meningkatkan elastisitas kulit, pijat meningkatkan sirkulasi darah yang memungkinkan nutrisi untuk mengisi kembali kulit yang lelah dan meregang. 

Stretchmark dapat sembuh lebih mudah ketika sel-sel kulit mati dihilangkan, sehingga membuka pori-pori dan membiarkan kulit Anda bernafas. Saat sel-sel beregenerasi, Anda dapat melihat warna kulit perlahan membaik dan stretchmark berkurang.

Itulah manfaat pijat untuk kulit yang tidak boleh dilewatkan. Apabila ingin terlihat lebih baik dengan kulit yang sehat, pertimbangkanlah untuk mencoba layanan pijat. Selain untuk kulit, pijat pun memberikan manfaat bagi otot, persendian, hingga meningkatkan kualitas tidur. Yuk, mulai langkah awal untuk miliki kulit yang sehat, cerah, dan awet muda!

Anda bisa memanggil jasa pijat panggilan untuk datang ke rumah melalui aplikasi Sejasa atau website sejasa.com. Terapis profesional akan memberikan layanan pijat terbaik untuk Anda. Pesan sekarang yuk!

layanan Massage Sejasa memberikan manfaat untuk kesehatan kulit
Share This Article!