cara menggunakan ovo

Cara Menggunakan OVO untuk Pesan Clean & Fix Sejasa di Grab

Perkembangan teknologi saat ini sangat memudahkan, sehingga siapapun bisa bertransaksi secara online. Adanya berbagai aplikasi fintech memungkinkan kita untuk melakukan pembayaran layanan apapun dengan mudah dan praktis. OVO merupakan salah satunya, bisa digunakan untuk pembayaran di aplikasi Grab. Bagaimana cara menggunakan OVO? Simak penjelasan berikut ini.

Cara Menggunakan OVO untuk Pesan Layanan Sejasa

Dengan menggunakan OVO, Anda bisa melakukan berbagai transaksi pembayaran untuk layanan apapun yang tersedia di aplikasi Grab.
Rekomendasi layanan yang harus Anda coba di aplikasi Grab adalah Clean & Fix. Layanan ini sangat memudahkan para pemilik rumah yang sedang butuh layanan jasa rumah. Mulai dari cleaning, service AC, dan beragam layanan rumah lainnya.

Berikut adalah cara menggunakan OVO untuk pesan layanan Sejasa di Grab:

  1. Pastikan Anda login akun Grab dan memiliki saldo OVO, lalu masuk ke aplikasi Grab.
  2. Klik icon “More” atau “Lainnya”, lalu klik “Clean & Fix” atau “Layanan Rumah” pada menu Home services. Anda akan diarahkan ke laman layanan Sejasa.
  3. Pilihlah lokasi yang sesuai dengan domisili Anda dan pilih jasa yang sedang Anda butuhkan.
  4. Kemudian, Anda akan diarahkan ke laman form pemesanan. Isi kebutuhan jasa Anda dengan jelas dan detail.
                                                                                                  cara pemesanan 1-4
  5. Klik selanjutnya, Anda akan masuk ke laman pengisian alamat dan kontak. Isilah sesuai alamat dan kontak Anda agar penyedia jasa bisa lebih mudah menemukan lokasi.
  6. Jika sudah selesai, klik selanjutnya. Pada laman ini akan terlihat detail kontak dan lokasi Anda. Cek kembali agar tidak ada data yang salah.
  7. Selanjutnya, Anda dapat melakukan konfirmasi pembayaran terhadap jasa yang dipesan. Pada laman ini, akan terlihat total harga jasa. Anda dapat melakukan pembayaran dengan OVO. Lalu, Anda diarahkan ke laman untuk memasukkan security code.
  8. Setelah berhasil, maka akan muncul tampilan yang menyebutkan transaksi berhasil. Permintaan jasa akan diproses. Penyedia jasa akan segera menghubungi Anda untuk mengkonfirmasi jadwal kunjungan dan lokasi Anda.
cara pemesanan 5-8

Mudah bukan? Yuk, segera pesan layanan Clean & Fix Sejasa di aplikasi Grab dengan pembayaran OVO.

Pembayaran Layanan Clean & Fix Sejasa yang Bisa Menggunakan OVO

Saat membuka laman Clean & Fix di aplikasi Grab, Anda akan menemukan berbagai kategori jasa yang tersedia. Layanan tersebut bisa dipesan dengan transaksi menggunakan OVO. Berikut penjelasan layanannya:

Service Elektronik

Layanan service elektronik yang tersedia akan sangat memudahkan pemilik rumah, karena elektronik rumah sangat tidak bisa ditebak keadaannya. Bisa saja sewaktu-waktu terjadi kerusakan atau alat elektronik rumah tidak berfungsi dengan baik. Anda tidak perlu panik, tinggal buka aplikasi Grab dan pesan layanan Sejasa.

Service AC

Jasa service AC Sejasa merupakan solusi terbaik untuk permasalahan AC rumah, apartemen, maupun kantor. Layanan yang tersedia yaitu service cuci AC, tambah freon, isi freon, bongkar AC, pasang AC, bongkar pasang, dan banyak lagi. Harga terstandarisasi dan terdapat garansi pengerjaan jasa.

Service Mesin Cuci

Jasa service mesin cuci Sejasa dapat melayani pengecekan mesin cuci yang tidak bisa berfungsi, berupa kunjungan, service minor (kotor, kerusakan setting pintu, dsb), service major (ganti spare part, kabel putus), dan service spesial (pembongkaran besar, modifikasi). Jika ada keluhan lainnya, Anda dapat berkonsultasi langsung dengan penyedia jasa.

Service Kulkas

Kerusakan pada kulkas akan berakibat fatal pada kualitas makanan dan bahan masakan. Akibatnya, bahan masakan akan membusuk dan tidak dapat digunakan lagi. Pastikan untuk segera melakukan service kulkas dengan memesannya di aplikasi Grab. Layanan yang tersedia ialah pengecekan, jasa service dan pergantian sparepart, ganti filter, pentil, isi freson, flushing untuk kulkas 1 pintu maupun kulkas 2 pintu.

Pembersihan Rumah

Rumah akan nyaman ditempati jika dalam keadaan bersih dan tertata rapi. Jika Anda tidak sempat membersihkan rumah, maka layanan cleaning Sejasa siap membantu. Ada tiga jenis layanan pada kategori ini yang bisa dipesan:

Daily Cleaning

Dengan memesan daily cleaning, area rumah, apartemen, kost, maupun kantor Anda akan bersih dan tertata rapi. Cakupan pekerjaan bersih-bersih yang dapat dilakukan penyedia jasa yaitu menyapu lantai/vakum, mengepel, membersihkan debu, membersihkan toilet, mencuci piring, merapikan ruangan, dan layanan tambahan seperti disinfektan serta setrika.

Sofa Cleaning

Layanan cuci sofa Sejasa siap bikin sofa rumah Anda jadi bersih seperti baru. Tersedia layanan cuci sofa standard, cuci sofa bed, serta cuci bantalan sofa.

Sedot Tungau

Pastikan kasur bersih dan terbebas dari tungau dengan layanan sedot tungau Sejasa. Layanan yang bisa dipesan adalah untuk kasur single bed, double bed, bed frame + bantal dan guling. Hasil bersih dan bebas kuman, tidur pun jadi lebih lelap.

Perbaikan Rumah

Kontraktor Bangunan

Dapatkan penawaran terbaik untuk jasa kontraktor bangunan, mulai dari bangun rumah baru hingga renovasi rumah. Anda akan dapat berkonsultasi dengan penyedia jasa mengenai detail pengerjaan proyek, biaya, desain, dan material bahan.

Pertukangan

Jasa pertukangan yang bisa Anda temukan di Sejasa ialah jasa tukang cat, tukang pipa, tukang las, tukang listrik. Tersedia pula layanan pemasangan dan perbaikan rumah sepertitembok retak, area jendela, pintu plafon, pagar.

Tukang Ledeng

Permasalahan pipa dan saluran air di rumah akan teratasi dengan tukang Sejasa. Cakupan layanan tukang ledeng ini meliputi permasalahan keran bocor, saluran pipa tersumbat, wastafel mampet, wc tersumbat, keran air mampet, dan saluran air mampet.

cara menggunakan ovo
Share This Article!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *