Wajib Tahu! Ini 7 Tips Agar Kulkas Showcase Tahan Lama

Anda mungkin pernah melihat kulkas showcase. Umumnya, kulkas jenis showcase ini digunakan di tempat-tempat yang menjual makanan seperti supermarket, bakery shop, restoran, kafe, dan lainnya. Penggunaan kulkas showcase berfungsi untuk memamerkan produk-produk yang dijual kepada pelanggan agar lebih efektif. Anda yang memiliki kulkas showcase tentu ingin perangkatnya tahan lama hingga bertahun-tahun ke depan, bukan?

Di bawah ini akan dibahas tips merawat kulkas showcase agar tahan lama. Pastikan Anda membacanya hingga akhir ya!

Bersihkan Bagian Dalam dan Luar Secara Rutin

Semakin bertambahnya usia pemakaian, maka kulkas showcase akan kotor. Bersihkan debu, noda, dan sisa-sisa makanan yang berasa di dalam dan luar showcase. Dengan rutin membersihkannya, juga dapat menjaga efisiensi pendinginan kulkas.

Berikut adalah langkah-langkah pembersihannya:

  1. Matikan kulkas sebelum dibersihkan dengan mencabut colokannya
  2. Gunakan kain yang lembut dan cairan pembersih yang aman untuk membersihkan bagian dalam
  3. Untuk pembersihan bagian luar terutama kaca, gunakan cairan pembersih khusus kaca agar tetap bening
  4. Keringkan dengan kain kering, lalu nyalakan kembali kulkas

Perhatikan Posisi Penempatan Kulkas

sebuah kulkas showcase yang berada di sebuah cafe atau restoran

Mungkin terlihat sepele, namun penempatan kulkas bisa mempengaruhi kinerja pendinginannya. Terapkan tips-tips di bawah ini:

  1. Hindari meletakkan kulkas di dekat sumber panas seperti kompor atau sinar matahari langsung
  2. Pastikan ada ruang yangcukup di sekitar kulkas untuk ventilasi, terutama di bagian belakang
  3. Letakkan kulkas di permukaan yang rata agar pintu tertutup rapat

Atur Suhu dengan Tepat

Pengaturan suhu kulkas showcase yang terlalu rendah atau tinggi dapat mempengaruhi kualitas produk yang disimpan.

Ini tips mengatur suhu kulkas showcase:

  1. Sesuaikan suhu dengan jenis produk yang disimpan. Untuk minuman, suhu ideal berkisar antara 3-5°C
  2. Hindari mengubah pengaturan suhu terlalu sering karena dapat membebani kompresor

Hindari Memasukkan Makanan/Minuman Panas

Memasukkan produk yang masih panas ke dalam kulkas showcase dapat meningkatkan suhu di dalam kulkas, sehingga memaksa kompresor bekerja lebih keras.

Berikut tips untuk Anda:

  1. Pastikan produk sudah dalam kondisi dingin sebelum dimasukkan ke dalam kulkas
  2. Pastikan produk tidak menutupi ventilasi udara di dalam kulkas

Periksa dan Bersihkan Kondensor Secara Berkala

Kondensor adalah komponen penting dalam sistem pendinginan pada kulkas showcase. Tumpukan debu dan kotoran pada kondensor akan mengurangi kinerja kondensor dalam mendinginkan kulkas.

Ikuti cara berikut untuk pembersihannya:

  1. Matikan kulkas dengan mencabut colokannya
  2. Gunakan kuas atau alat vakum untuk menghilangkan debu pada kondensor
  3. Nyalakan kembali kulkas
  4. Lakukan pembersihan ini setidaknya sebulan sekali

Cek Pintu dan Karet Seal

Pastikan Anda menutup kulkas dengan rapat agar udara dingin tidak keluar. Periksan seal pintu secara rutin untuk memastikan tidak ada bagian yang rusak. Apabila karet seal longgar atau ada robek, segera ganti dengan yang baru.

Servis Berkala dengan Teknisi Profesional

seorang teknisi sedang melakukan  perbaikan pada unit kulkas showcase

Seperti alat elektronik pada umumnya, servis berkala sangat penting untuk mengetahui semua komponen kulkas berfungsi dengan baik. Dengan melakukan servis, teknisi akan mendeteksi masalah lebih awal sebelum adanya kerusakah yang lebih besar.

Merawat kulkas showcase dengan benar sangat penting untuk menjaga efisiensi dan memperpanjang umurnya. Dengan membersihkan secara rutin, memperhatikan penempatan, dan melakukan servis berkala, Anda dapat memastikan kulkas showcase tetap bekerja dengan baik dan produk yang disimpan selalu segar. Jangan lupa, perawatan yang konsisten juga membantu menghemat biaya operasional dalam jangka panjang.

Di platform Sejasa, Anda bisa menemukan teknisi profesional yang dapat melakukan inspeksi serta perbaikan pada kulkas. Apapun jenis dan merek kulkas Anda, dapat diperbaiki. Service kulkas bergaransi hingga 60 hari setelah pengerjaan dan harga terstandarisasi. Pesan sekarang di Aplikasi Sejasa atau website sejasa.com.

layanan Service kulkas Sejasa dapat memperbaiki kulkas showcase