Daya Listrik Mati Saat Menyalakan AC? Ini 5 Hal yang Perlu Dicek

Ditengah panasnya cuaca seharian, Anda akan pulang ke rumah dan menyalakan AC. Tapi, bagaimana jika setelah AC dinyalakan, daya listrik rumah mati secara keseluruhan? Hal ini sangat meresahkan. Sebelum memanggil jasa profesional, Anda perlu mengetahui penyebabnya terlebih dahulu.

Permasalahan daya listrik mati sering terjadi baik di rumah maupun kantor. Oleh karena itu, pastikan untuk menyimak informasi di bawah ini agar Anda bisa melakukan pengecekan sejak awal.

5 Hal yang Perlu Dicek Apabila Daya Listrik Mati Saat AC Dinyalakan

Cek kapasitas daya listrik rumah

Setiap perangkat elektronik memiliki konsumsi daya tertentu. Apabila total beban listrik melebihi kapasitas MCB (Miniature Circuit Breaker), maka listrik di seluruh rumah akan mati otomatis.

Anda juga bisa menerapkan beberapa solusi berikut:

  1. Pastikan kapasitas daya listrik rumah cukup untuk menyalakan AC dan perangkat elektronik lainnya secara bersamaan.
  2. Jika daya listrik tidak cukup, maka pertimbangkan untuk melakukan penambahan daya ke PLN.

MCB (Miniature Circuit Breaker) tidak sesuai atau rusak

MCB berfungsi sebagai pengaman listrik yang dapat mencegah korsleting dan kelebihan daya. Apabila MCB terlalu kecil atau sudah lemah, maka akan memutus daya listrik di satu area rumah.

Lakukan beberapa hal ini sebagai solusi:

  1. Periksa spesifikasi MCB di rumah Anda, kemudian sesuaikan dengan daya AC.
  2. Jika sering terjadi pemadaman, pertimbangkanlah untuk mengganti MCB dengan kapasitas yang lebih besar sesuai rekomendasi teknisi listrik.

jasa kelistrikan sejasa


Kompresor atau komponen AC lainnya bermasalah 

Ketika AC dinyalakan, kompresor membutuhkan daya listrik yang cukup besar untuk mengoperasikan sistem pendinginan AC. Disaat ada masalah pada kompresor seperti macet, overheat, atau bahkan rusak, ini akan menarik arus listrik terlalu banyak, sehingga menjadi penyebab arus atau daya listrik di rumah terputus.

Selain kompresor, komponen lainnya yang membuat daya listrik mati saat menyalakan AC adalah kabelnya. Setelah digunakan bertahun-tahun lamanya, kabel AC bisa kendor atau isolasinya aus. Ini menjadi pemicu korsleting dan memutuskan arus listrik.

Sebagai solusinya, coba lakukan beberapa hal ini:

  1. Lakukan servis rutin dengan teknisi profesional guna memastikan kompresor berada dalam kondisi yang baik.
  2. Jika kompresor bermasalah, maka segera hubungi teknisi AC untuk dilakukan pengecekan dan perbaikan.

Kapasitor AC lemah

Kapasitor merupakan komponen penting yang bisa membantu kompresor AC menyala dengan baik. Apabila kapasitor lemah atau bahkan rusak, AC akan menarik daya yang lebih besar daripada biasanya, sehingga berakibat pada pemadaman listrik.

Apabila kondisi ini terjadi pada unit AC Anda, berikut solusinya:

  1. Periksa kondisi kapasitor secara berkala ketika servis AC dengan teknisi profesional.
  2. Apabila memang kapasitor rusak, segera ganti dengan yang baru agar AC berfungsi normal tanpa mengganggu sistem kelistrikan di rumah.

Ada masalah pada instalasi listrik

Beberapa hal terkait kelistrikan di rumah menjadi penyebab adanya masalah saat menyalakan AC. Di antaranya adalah kabel listrik yang terlalu kecil, kabel rusak atau terkelupas, sambungan yang longgar, atau instalasi listrik yang sudah tua. Jika Anda melihat adanya tanda kerusakan, maka cobalah untuk:

  1. Pastikan instalasi listrik sudah sesuai dengan standar keamanan.
  2. Gunakan kabel yang sesuai dengan daya AC.
  3. Apabila ada indikasi korsleting, segera panggil teknisi listrik untuk melakukan pengecekan.

Apa yang Harus Dilakukan Kalau AC Membuat Listrik di Rumah Mati?

Secara umum, hal yang harus dilakukan adalah memeriksa panel listrik utama, atau yang disebut dengan distribution box atau DB. Panel listrik ini bisa ditemukan dekat pintu masuk rumah atau dalam lemari listrik. 

mcb listrik di rumah

Umumnya, ada 2 jenis panel pemutus arus listrik, yaitu MCB dan RCCB.

  • MCB (Miniature Circuit Breaker) akan memutus aliran listrik jika ada kelebihan beban listrik di suatu area rumah. Jika hanya satu MCB yang mati, maka cobalah mengurangi beban listrik dengan mematikan perangkat lain sebelum menyalakan AC.
  • RCBB (Residual Current Circuit Breaker) akan memutus aliran listrik jika terjadi kebocoran arus listrik atau adanya potensi sengatan listrik. Jika RCCB mati, maka ini pertanda adanya masalah pada instalasi listrik, seperti kabel rusak atau komponen lainnya ada gangguan.

Apabila Anda masih belum menemukan penyebab pasti listrik yang mati saat menyalakan AC, jangan abaikan. Gangguan listrik bisa menjadi pertanda adanya masalah serius yang menyebabkan kerusakan perangkat elektronik, kebakaran, atau bahkan risiko tersengat listrik.

Demi mengantisipasi bahayanya, segera panggil teknisi profesional atau ahli listrik untuk pengecekan dan perbaikan. Keamanan listrik di rumah adalah prioritas utama dalam penggunaan berbagai perangkat elektronik seperti AC.

Kunjungi website sejasa.com atau unduh Aplikasi Sejasa untuk mendapatkan penyedia jasa profesional di bidangnya. Mulai dari service AC hingga jasa kelistrikan. Layanan bergaransi hingga 60 hari dan dikerjakan oleh teknisi profesional.

jasa Service AC Sejasa